DE MARCOS, Jechy Y. (2019) Evaluasi Penerapan Sistem Pengendalian Intern Terhadap Pengelolaan Retribusi Terminal Kota Lama Kupang. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.
Text
ABSTRAK.pdf Download (634kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (335kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (374kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (303kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (595kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (213kB) |
|
Text
BAB VI.pdf Download (202kB) |
Abstract
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah desain Sistem Pengendalian Intern (SPI) pada UPT Terminal Kota Lama Kupang dapat menjamin efektifitas, efisiensi dan keekonomian proses pungutan retribusi terminal di Kota Kupang? Tujuan penelitian ini adalah Untuk dapat memastikan bahwa desain Sistem Pengendalian Intern (SPI) pada UPT Terminal Kota Lama Kupang dapat menjamin efektifitas, efisiensi tata kelolah retribusi terminal di Kota Kupang. Jenis data penelitian ini menurut Sumber yaitu data primer dan sekunder sedangkan jenis data yaitu kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi yang berkaitan dengan Apakah desain SPI pada UPT Terminal Kota Lama Kupang sudah menjamin efektifitas, efisiensi dan keekomian dalam proses pemungutan retribusi. Teknik analisis yang digunakan adalah deskriptif yakni dengan mengumpulkan dan menyaring informasi yang diperoleh secara keseluruhan dan detail, kemudian diuraikan untuk memperoleh gambaran yang jelas mengenai Sistem Pengendalian Intern dan pengelolaan retribusi di UPT Terminal Kota Lama Kupang. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa desain Sistem Pengendalian Intern (SPI) pada UPT Terminal Kota Lama Kupang menunjukan bahwa: (1) Secara umum sehubungan denga tata kelolah retribusi terminal pada UPT Terminal Kota Lama Kupang belum sepenuhnya dijalankan dengan baik. Yang disebabkan oleh dua indikasi penting, yaitu: (a) Target penerimaan retribusi pada UPT Terminal selama periode pengamatan (2016-2018) tidak sesuai dengan realisasi yang ingin dicapai. (b) Pada tahun sebelumnya terjadi pemecatan Kepala Dinas dan seluruh anggota staffnya dikarenakan adanya tindakan penyalahgunaan keuangan yang bersumber dari pengelolaan retribusi. (2) Desain Sistem Pengendalian Intern (SPI) sehubungan dengan tata kelolah retribusi terminal pada UPT Terminal Kota Lama Kupang belum memenuhi beberapa indikator penting seperti: Dalam perspektif elemen lingkungan pengendalian, dalam perspektif penilaian resiko, dan dalam perspektif elemen aktivitas pengendalian. Melihat hasil analisis tersebut maka disarankan : (1) UPT Terminal Kota Lama Kupang sebaiknya harus menjalankan SPI yang sudah didesain secara taat asas agar dapat mencapai semua tujuan organisasi secar efektif, efisiensi dan ekonomis. (2) UPT Terminal harus membudayakan integritas dan nilai etika yang baik kepada setiap pegawai dalam pelayanan retribusi terminal, agar masyarakat dapat merasakan kenyamanan dilayani dengan baik oleh pihak UPT Terminal. (3) Perlunya motivasi yang secara rutin dari atasan kepada para pegawai UPT Terminal guna meningkatkan integritas, nilai etika dan budaya kerja yag baik dalam pengelolan retribusi di UPT Terminal. (4) Perlu adanya evaluasi untuk para pegawai yang belum memahami kinerja pelaporan keuangan dalam pengelolan retribusi di UPT Terminal. (5) Perlunya proses pemeriksaan fisik yang rutin oleh atasan kepada koordinator di lapangan kerja guna mencegah terjadinya kecurangan dalam pengeloaan retribusi di UPT Terminal.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Pengendalian Intern dan Pengelolaan Retribusi |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting J Political Science > JS Local government Municipal government |
Divisions: | Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | ST.,MM Inggrit Junita Palang Ama |
Date Deposited: | 21 Nov 2022 02:55 |
Last Modified: | 21 Nov 2022 02:55 |
URI: | http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/10182 |
Actions (login required)
View Item |