Analisis Efisiensi Penggunaan Modal Kerja Pada CV. Idea Kupang

NOUDJU, Lidvina (2017) Analisis Efisiensi Penggunaan Modal Kerja Pada CV. Idea Kupang. Diploma thesis, Unika Widya Mandira.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (451kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (159kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (451kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (318kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (448kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (93kB)

Abstract

Rumusan masalah penelitian ini adalah apakah pengelolaan modal kerja sudah efisien dalam menjamin kelancaran operasional CV. Idea Kupang. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis efisiensi penggunaan modal kerja pada CV. Idea Kupang tahun 2011-2015 dalam menjamin kelancaran operasional dilihat dari rasio aktivitas dan rasio rentabilitas. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data menurut sumber yaitu data primer yang diperoleh melalui wawancara dan data sekunder berupa laporan keuangan neraca dan perhitungan laba rugi. Jenis data menurut sifat yaitu data kuantitatif dan data kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu interview dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis rasio keuangan yaitu rasio aktivitas dan rasio rentabilitas. Hasil analisis pada penelitian ini menunjukan rasio aktivitas yakni perputaran piutang pada CV. Idea Kupang tahun 2011 sebesar 0,87 kali dengan periode perputaran piutangnya 413 hari. Tahun 2012 sebesar 0,56 kali dengan periode perputaran piutangnya 642 hari. Tahun 2013 sebesar 0,41 kali dengan periode perputaran piutangnya 878 hari. Tahun 2014 perputaran piutangnya sebesar 0,59 kali dengan periode perputaran piutangnya 610 hari dan pada tahun 2015 perputaran piutangnya 2,35 kali dengan periode perputaran piutangnya 153 hari. Berdasarkan hasil perhitungan perputaran piutang dan periode perputaran piutang menunjukan tidak efisien karena tidak mencapai standar pengukuran sebanyak 7,2 kali. Rasio aktivitas yakni perputaran persediaan dan periode perputaran persediaan tahun 2011-2015 efisien karena mencapai standar pengukuran sebanyak 3,4 kali. Rasio aktivitas yakni perputaran modal kerja dan periode perputaran modal kerja tahun 2011 – 2015 tidak efisien karena tidak mencapai standar pengukuran sebanyak 6 kali. Rasio rentabilitas yakni rentabilitas ekonomi pada tahun 2011 – 2014 tidak efisien karena berada dibawah standar pengukuran sebesar 8% dan pada tahun 2015 efisien karena berada diatas standar pengukuran 8 %. Rasio rentabilitas yakni rentabilitas modal sendiri pada tahun 2011 – 2014 tidak efisien karena berada dibawah standar pengukuran sebesar 9% dan pada tahun 2015 efisien karena berada diatas standar pengukuran sebesar 9 %. Rasio rentabilitas yakni net profit margin pada tahun 2011 – 2015 efisien karena mencapai standar pengukuran sebesar 5 % . Saran yang dapat diberikan adalah perusahaan perlu mengefektifkan lagi penagihan piutang melalui kunjungan kepada pelanggan dan komunikasi melalui handphone untuk dapat membayar lebih cepat dari jangka waktu yang telah ditetapkan oleh perusahaan serta melakukan penghematan biaya-biaya operasional yang dikeluarkan agar tercipta posisi keuangan perusahaan yang lebih baik/efisien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Efisiensi dan Modal Kerja.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Magister Manajemen
Depositing User: Andreas M. Pati
Date Deposited: 22 Jan 2020 05:20
Last Modified: 22 Jan 2020 05:20
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/1356

Actions (login required)

View Item View Item