Hubungan Perubahan Harga Satuan Tenaga Kerja, Peralatan Dan Material Terhadap Biaya Proyek Dan Keuntungan

JEHARU, Yohanes Okta (2023) Hubungan Perubahan Harga Satuan Tenaga Kerja, Peralatan Dan Material Terhadap Biaya Proyek Dan Keuntungan. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (406kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (166kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (426kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (221kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (786kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (171kB)

Abstract

Penelitian ini mengenai Hubungan Perubahan Harga Satuan Tenaga Kerja, Peralatan Dan Material Terhadap Biaya Proyek Dan Keuntungan. Proyek merupakan rangkaian kegiatan perencanaan pengorganisasian serta pengendalian yang dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu. Dalam sebuah proyek konstruksi kebutuhan sumberdaya sangatlah penting, yang mana dalam hal ini adalah sumberdaya tenaga kerja, peralatan dan material. Namun seringkali dalam pelaksanaan kegiatan proyek selalu menghadapi kendala-kendala yang diakibatkan karena ketidaksesuaian antara yang direncanakan dengan yang terjadi dilapangan. Salah satu kendala yang dapat terjadi adalah terjadinya perubahan harga dari salah satu atau beberapa sumberdaya. Dalam perhitungan variasi harga satuan juga melihat komponen-komponen pembentuk harga satuan sumberdaya terutama sumberdaya peralatan dan material. Perubahan harga satuan peralatan dipengaruhi oleh tenaga kerja karena dalam sumberdaya peralatan ada unsur tenaga kerja yaitu operator dan pembantu operator. Sedangkan sumberdaya material di pengaruhi oleh tenaga kerja dan peralatan karena dalam material ada biaya bongkar muat yang menggunakan tenaga kerja dan peralatan. Sehingga pada perubahan harga satuan tenaga kerja maka peralatan dan material ikut berubah, begitupula pada perubahan harga satuan peralatan maka material ikut berubah sedangkan pada perubahan harga satuan material maka tenaga kerja dan peralatan tidak ikut berubah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data Rencana Anggaran Biaya yang terdiri dari volume pekerjaan, koefisien sumberdaya dan harga satuan sumberdaya. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa:Besarnya kontribusi dipengaruhi oleh besarnya perubahan harga satuan masing-masing unsur sumberdaya. Grafik hubungan perubahan harga satuan tenaga kerja terhadap biaya proyek mempunyai fungsi linear y = 4,0528x-0006. Grafik hubungan perubahan harga satuan peralatan terhadap biaya proyek mempunyai fungsi linear y = 9,3352x-009. Grafik hubungan perubahan harga satuan material terhadap biaya proyek mempunyai fungsi linear y = 5,2274x-0200. Grafik hubungan perubahan harga satuan tenaga kerja terhadap keuntungan mempunyai fungsi linear y = -40,528x+0,0300. Grafik hubungan perubahan harga satuan peralatan terhadap keuntungan mempunyai bentuk lunear y =-93,352x+0,0002. Grafik hubungan perubahan harga satuan terhadap keuntungan mempunyai bentuk linear y = -52,274x+0,0008.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Harga Satuan, Kontribusi, Biaya Proyek, dan keuntungan
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: S.T YOHANES OKTA JEHARU
Date Deposited: 09 Sep 2023 12:55
Last Modified: 09 Sep 2023 12:55
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/13838

Actions (login required)

View Item View Item