Keanekaragaman dan kelimpahan gastropoda di zona intertidal Pantai Pasir Putih Atapupu Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu sebagai media pembelajaran berupa booklet

WETE, Yohana Yorista (2024) Keanekaragaman dan kelimpahan gastropoda di zona intertidal Pantai Pasir Putih Atapupu Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu sebagai media pembelajaran berupa booklet. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (346kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (149kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (237kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (341kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (46kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pantai pasir putih Atapupu merupakan salah satu Pantai yang menjadi destinasi wisata andalan bagi wisatawan. Potensi alam yang tersimpan di pantai ini yaitu panorama keindahan laut dengan hamparan pasir putih di sepanjang pantai. Pada Pantai pasir putih Atapupu juga dapat ditemukan berbagai macam cangkang keong yang cukup banyak dan memiliki bentuk serta warna yang bermacam-macam. Gastropoda juga memiliki nilai penting secara ekonomi karena cangkangnya dapat digunakan untuk berbagai hiasan yang mahal dan dagingnya sebagai sumber bahan makanan. Selain itu Gastropoda juga memiliki nilai-nilai secara ekologis seperti berperan dalam suatu siklus ekosistem yang berpengaruh terhadap tingkat produktivitas ekosistem sekitarnya. Sehingga peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui Keanekaragaman dan kelimpahan Gastropoda Di Zona Intertidal Pantai Pasir Putih Atapupu Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualititatif dan penelitian pengembangan. Data penelitian yang diperoleh berupa jenis gastropoda di zona intertidal dan jumlah individu pada tiap substrat dianalisis untuk mengetahui indeks keanekaragaman dan kelimpahan gastropoda. Data dari hasil analisis dibuat menjadi booklet dengan desain pengembangan model ADDIE dengan menggunakan teknik validasi oleh validator. Berdasarkan data hasil penelitian yang telah diperoleh terdapat 16 jenis gastropoda yang ada di Pantai Pasir Putih Atapupu yaitu Conomurex luhuanus, Throchus maculatus, Nassarius stolatus, Canarium labiatum, Euprotomus aurisdianae, Terebralia palustris, Telescopium Telescopium, Cypraea moneta, Rhinoclavis sinensis, Conus vexilllium, Olivia saricea, Nerita exuvia, Conus eubraeus, Oxymeris maculate, Vasum turbinellus, Angaria delphinus. Hasil perhitungan indeks keanekaragaman adalah 2,726355304 kategori sedang, indeks kelimpahan sebesar 9,65 ind/m2. Hasil perhitungan validasi oleh ahli materi adalah 90% dan hasil perhitungan validasi oleh ahli media adalah 90,58%. Hasil perhitungan kelayakan media booklet dari ahli materi dan ahli media didapat nilai rata-rata yakni sebesar 90,29%. Kesimpulan yang peneliti peroleh selama penelitian yaitu (1) Ada 16 jenis gastropoda yang ditemukan di Pantai Pasir Putih Atapupu. (2) Total individu seluruh adalah 193 individu gastropoda. (3) Perhitungan indeks keanekaragaman yang diperoleh adalah 2,726355304 dan indeks kelimpahan sebesar 9,65 ind/m2. Hasil perhitungan kelayakan media booklet dari ahli materi dan ahli media didapat nilai rata-rata yakni sebesar 90,29%. Sehingga Booklet Keanekaragaman dan Kelimpahan Gastropoda di Zona Intertidal Pantai Pasir Putih Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu dinyatakan “sangat valid”.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Keanekaragaman dan Kelimpahan Gastropoda, Zona Intertidal, Booklet
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: S.Pd Yohana Yorista Wete
Date Deposited: 11 Jun 2024 05:51
Last Modified: 11 Jun 2024 05:51
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/16257

Actions (login required)

View Item View Item