Pengaruh Financial Stress Dan Konformitas Terhadap Pencapaian Akademik Pada Mahasiswa Di Kota Kupang

HADJON, Kostantia Klara Anjalika (2024) Pengaruh Financial Stress Dan Konformitas Terhadap Pencapaian Akademik Pada Mahasiswa Di Kota Kupang. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (321kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (498kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (635kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (890kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (297kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (453kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA DAN SURAT KETERANGAN BEBAS PLAGIAT.pdf

Download (623kB)

Abstract

Kostantia Klara Anjalika Hadjon (32120096), dengan judul penelitian “Pengaruh Financial Stress dan Konformitas Terhadap Pencapaian Akademik Mahasiswa Di Kota Kupang”. Di bawah bimbingan Ibu Maria M. B. G. Wutun, SE,. MM selaku pembimbing I dan Bapak Hedwigh H. T. Lejap, SE., MM selaku pembimbing II. Masalah penelitian (1) Bagaimana gambaran umum responden tentang variabel Financial stress, Konformitas dan Pencapaian Akademik dari mahasiswa di Kota Kupang? (2) Apakah Financial stress dan Konformitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pencapaian Akademik mahasiswa di Kota Kupang? (3) Apakah Financial stress dan Konformitas secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pencapaian Akademik mahasiswa di Kota Kupang?. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa di Kota Kupang. Sampel dalam penelitian ini yaitu 150 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner melalui Google Form. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil analisis deskriptif menggambarkan variabel Financial Stress sebesar 65,41% (Sedang), variabel konformitas 70,13% (Tinggi) dan variabel pencapaian akademik 72,13% (Tinggi) semua variabel masuk dalam kategori baik. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan variabel financial stress secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pencapaian akademik. Konformitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pencapaian akademik. Financial stress dan Konformitas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pencapaian akademik. Nilai Koefisien determinasi (R2) yang dihasilkan menjelaskan kontribusi pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat sebesar 28,2%, sedangkan sisanya sebesar 71,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Financial Stress , Konformitas dan Pencapaian akademik
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Manajemen
Depositing User: Kostantia klara anjalika hadjon
Date Deposited: 07 Oct 2024 01:53
Last Modified: 07 Oct 2024 01:53
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/16707

Actions (login required)

View Item View Item