Pengaruh Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum Dan Dana Alokasi Khusus Terhadap Belanja Modal Pada Kabupaten Dan Kota Di Provinsi Nusa Tenggara Timur Tahun 2015 – 2017

TUNABENANY, Benedictus (2020) Pengaruh Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum Dan Dana Alokasi Khusus Terhadap Belanja Modal Pada Kabupaten Dan Kota Di Provinsi Nusa Tenggara Timur Tahun 2015 – 2017. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (254kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (493kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (122kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (479kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (106kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (119kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (312kB)

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Apakah Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur? (2) Apakah Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur? Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap Belanja Modal. (2) Untuk Mengetahui Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Belanja Modal. Populasi dalam penelitian ini adalah Pemerintah Kabupaten dan Kota di Provinsi Nusa Tenggara Timur yang berjumlah 22 Kabupaten dengan Kota selama 3 Tahun 2015-2017. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Teknis analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Statistik Deskriptif dan Analisis Inferensial. Hasil penelitian menunjukan bahwa: Pertama Pendapatan Asli Daerah secara parsial berepengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal. Dimana hasil uji t menunjukan nilai 0.000<0.05 dan nilai thitung 2.130 >dari ttabel 1.999. Kedua Dana Alokasi Umum tidak berpengaruh signifikan terhadap Belanja Modal. Dimana hasil uji t menunjukan nilai 0.189>0.05 dan nilai thitung 1.327< dari ttabel 1.999. Ketiga Dana Alokasi Khusus secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal. Dimana hasil uji t menunjukan nilai 0.000<nilai thitung 5.337>ttabel 1.999. Keempat Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, dan Dana Alokasi Khusus berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Belanja Modal. Dimana nilai signifikan 0.000<0.05 dan nlai fhitung sebesar 13.417>ftabel 2.75. Saran bagi Pemerintah Daerah Kabupaten dan Kota di Provinsi Nusa Tenggara Timur (1) Pemerintah perlu meningkatkan kinerjanya, agar semakin baik dan memaksimalkan potensi dari segala sumber penerimaan daerahnya masing-masing, agar pendapatan yang diperoleh besar. (2) Pemerintah daerah harus lebih bijak dalam mengatur penerimaan dan pengeluaran pembiayaan daerahnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus dan Belanja Modal
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics
H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: SH Yakobus Naben
Date Deposited: 30 Nov 2021 04:07
Last Modified: 30 Nov 2021 04:07
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/4656

Actions (login required)

View Item View Item