Studi Etnofarmakognosi Jenis Tumbuhan Berkhasiat Obat Untuk Mengobati Penyakit pada Manusia di Kelurahan Manutapen Kecamatan Alak Kota Kupang

SERAN, Gemma Yuliana Tei (2022) Studi Etnofarmakognosi Jenis Tumbuhan Berkhasiat Obat Untuk Mengobati Penyakit pada Manusia di Kelurahan Manutapen Kecamatan Alak Kota Kupang. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (319kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (173kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (205kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (161kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (891kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (270kB)

Abstract

Pemanfaatan tumbuhan sebagai obat merupakan salah satu kemampuan yang jarang ditemukan, bahkan di tempat-tempat tertentu hanya dimanfaatkan sebagai kearifan oleh masyarakat setempat. Pengetahuan tentang pemanfaatan tumbuhan sebagai pengobatan tradisional oleh masyarakat Kelurahan Manutapen, Kecamatan Alak, Kota Kupang masih terbatas dan hanya diketahui oleh orang-orang tertentu. Hal ini dapat menjadi salah satu faktor hilangnya informasi tentang tumbuhan obat. Masyarakat Manutapen hingga saat ini masih memanfaatkan tumbuhan sebagai obat dikarenakan masyarakat tersebut memiliki kepercayaan dan keyakinan terhadap khasiat tumbuh-tumbuhan tertentu sebagai bahan obatobatan karena sudah teruji lewat pengalaman dari generasi ke generasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan obat, bagian yang digunakan, jenis penyakit, cara pengolahan, tumbuhan obat yang banyak dimanfaatkan, jenis-jenis tumbuhan yang dibudidayakan, dan alasan masyarakat membudidayakan tumbuhan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif yaitu observasi langsung. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar wawancara. Data yang diperoleh dikelompokkan dan ditabulasikan dalam bentuk tabel yang berisi nama tumbuhan, bagian yang digunakan, jenis penyakit yang diobati, cara pengolahan, dan sumber perolehannya. Data yang didapat dari hasil penelitian jenis tumbuhan obat dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian yang diperoleh terdapat 13 jenis tumbuhan yang dimanfaatkan oleh masyarakat kelurahan Manutapen kecamatan Alak kota Kupang sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan penyakit pada manusia. Bagian yang digunakan yaitu rimpang, daun, akar, batang dan kulit. Jenis penyakit yang disembuhkan yaitu batu ginjal, usus buntu, ambeien, batuk, lambung, kista, kanker, tumor, diabetes, diare, prostat, hepatitis dan luka pasca operasi. Cara pengolahannya yaitu direbus, direndam/diseduh dan digunakan langsung. Tumbuhan obat yang paling banyak dimanfaatkan adalah binahong. Tumbuhan yang dibudidayakan oleh masyarakat adalah jahe, kunyit, temulawak, kaca piring, binahong, kumis kucing, dan dandang gendis. Alasan dibudidayakan karena mudah ditemukan, sering digunakan dan mempunyai khasiat bagi kesehatan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah diperoleh 13 jenis tumbuhan obat yang dimanfaatkan masyarakat di kelurahan Manutapen kecamatan Alak kota Kupang. Bagian yang digunakan yaitu daun, rimpang, akar, batang dan kulit. Jenis penyakit yang disembuhkan yaitu batu ginjal, usus buntu, ambeien, batuk, lambung, kista, kanker, tumor, diabetes, diare, prostat, hepatitis dan luka pasca operasi. Cara pengolahan yang digunakan yaitu direndam/diseduh, direbus dan langsung digunakan. Jenis tumbuhan obat yang paling banyak dimanfaatkan adalah binahong. Jenis tumbuhan yang dibudidayakan adalah jahe, kunyit, temulawak, kaca piring, binahong, kumis kucing, dan dandang gendis. Alasan dibudidayakan karena mudah ditemukan, sering digunakan dan mempunyai khasiat bagi kesehatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Etnofarmakognosi, tumbuhan obat, penyakit pada manusia
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Q Science > QK Botany
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: S.Pd Gemma Yuliana Tei Seran
Date Deposited: 19 Jul 2022 00:45
Last Modified: 19 Jul 2022 00:45
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/7272

Actions (login required)

View Item View Item