Analisis Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor Pada UPTD Samsat Kota Kupang

ASAN, Antonius Ane (2022) Analisis Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor Pada UPTD Samsat Kota Kupang. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (912kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (612kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (757kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (529kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (638kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (642kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (611kB)

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: “Faktor apa yang menyebabkan tunggakan pajak kendaraan bermotor di kantor UPTD Samsat Kota Kupang tahun 2018-2020 dan upaya apa yang dilakukan kantor UPTD Samsat Kota Kupang untuk mengurangi tunggakan pajak kendaraan bermotor tahun 2018-2020”. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui dan menganalisa faktor-faktor yang menyebabkan tunggakan pajak kendaraan bermotor di Kantor Samsat Kota Kupang, tahun 2018-2020, dan Untuk mengetahui langkah-langkah apa yang dilakukan Kantor UPTD Samsat Kota Kupang untuk mengurangi tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor tahun 2018-2020. Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) Faktor-faktor yang menyebabkan tunggakan pajak kendaraan bermotor pada UPTD Samsat Kota Kupang tahun 2018-2020 adalah faktor tidak adanya kesadaran untuk membayar pajak, dan faktor ekonomi yang kurang mampu. (2) Upaya yang dilakukan kantor UPTD Samsat Kota Kupang untuk mengurangi tunggakan pajak kendaraan bermotor tahun 2018-2020 adalah mengirimkan surat tagihan secara door to door, mengadakan 2 bus samsat keliling, layanan samsat online, melakukan razia/tilang dan memberi keringanan pemutihan denda PKB dan Bea Balik Nama. Berdasarkan hasil analisis tersebut maka, disarankan kepada UPTD Samsat Kota Kupang, (1) Perlu memberikan sosialisasi kepada seluruh masyarakat tentang pentingnya membayar pajak kendraan bermotor, agar masyarakat selalu tertib dalam membayar pajak dan terhindar dari sanksi tunggakan, (2) memperbarui sistem penagihan pajak kendraan bermotor ke arah yang lebih baik dari waktu ke waktu dan pelayanannya harus lebih baik lagi dari yang sekarang dan (3) Mempertegas sanksi dan denda bagi wajib pajak yang menunggak pembayaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: S.Ak Antonius Ane Asan
Date Deposited: 18 Sep 2022 09:30
Last Modified: 18 Sep 2022 09:30
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/8871

Actions (login required)

View Item View Item