Analisis Pengelolaan Bumdes Karya Bersama Di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur

KOPONG, Albertus Agung Paron (2021) Analisis Pengelolaan Bumdes Karya Bersama Di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (637kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (334kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (451kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (298kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (471kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (783kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (199kB)

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana Pengelolaan BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur? (2) Faktor–faktor apa yang mempengaruhi pengelolaan BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur? Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui pengelolaan BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur. (2) Untuk mengetahui Faktor-faktor apa yang mempengaruhi pengelolaan BUMDes Karya Bersama di DesaPledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur. Penelitian ini dilakukan di BUMDes Karya Bersama Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini, terdiri atas 2 yaitu jenis data menurut sifat dan jenis data menurut sumber. Jenis data menurut sifat terdiri dari data kualitatif dan data kuantitatif, sedangkan jenis data menurut sumber terdiri dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalahan alisisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengelolaan BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo, Kecamatan Witihama, Kabupaten Flores Timur secara umum belum berjalan dengan baik hal ini disebabkan berdampak negatif bagi masyarakat desa, dikarenakan pada tahun 2019 dan tahun 2020 Pengelolaan BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo Kecamatan Witihama mengalami kerugian. Pengelolaan BUMDes tersebut bertujuan untuk meningkatkan perekonomian desa, meningkatkan pendapatan desa, meningkatkan potensi pengelolaan desa dan menjadi tulang punggung pertumbuhan dan pemerataan ekonomi desa. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengelolan BUMDes Karya Bersama Desa Pledo yaitu pertama Kurangnya peraturan organisasi yang baik dalam organisasi sehingga pengurus masuk semaunya dalam kantor BUMDes. Kedua Kurangnya sumber daya manusia yang belum memadai sehingga pengelola BUMDes mengalami hambatan dalam mengelola dan menjalankan usaha usaha BUMDes, ketiga Kurangnya kerja sama antara aparat yang bertugas dalam mengelola BUMDes . Saran dari penelitian ini adalah Pemerintah desa dan pengelola BUMDes Karya Bersama di Desa Pledo Kecamatan Witihama Kabupaten Flores Timur diharapkan supaya lebih efektif dalam menjalankan unit-unit usaha BUMDes dengan memberi pelatihan agar tujuan dari BUMDes lebih maksimal sehingga tercipta kesejahteraan masyarakat yang merata.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HJ Public Finance
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Antonia M. Ngole
Date Deposited: 28 Apr 2022 04:22
Last Modified: 28 Apr 2022 04:22
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/6331

Actions (login required)

View Item View Item