Analisis Pengelolaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (Studi Kasus Pada Desa Goloworok, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai Tahun Anggaran 2017-2021)

FERNANDES, Yustina Dina (2022) Analisis Pengelolaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (Studi Kasus Pada Desa Goloworok, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai Tahun Anggaran 2017-2021). Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (612kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (411kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (374kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (202kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (463kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (445kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (296kB)

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah penerapan perencanaan APBDes di Desa Goloworok Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai sudah sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018, Apakah penerapan pelaksanaan APBDes Desa Goloworok, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai sudah sesuai dengan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018, Apakah penerapan penatausahaan APBDes di Desa Goloworok Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai sudah sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018 Apakah penerapan pelaksanaan APBDes di Desa Goloworok, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai sudah sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018 Apakah penerapan pertanggungjawaban APBDes di Desa Goloworok Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai sudah sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018. Teknik analisis yang digunakan adalah deskritif kualitatif dengan metode pengumpulan data melalui wawancara, obserfasi dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah pertama aspek perencanaan pemerintah desa goloworok telah melaksanakan tugas dan kewajiban sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Kedua pelaksanaan masih ditemukan bahwa Pemerintah Desa Goloworok belum memahami tahapan pengelolaan keuangan desa dimana dalam pengajuan SPP dilakukan sebelum barang/jasa diterima sehingga tidak sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018 dan kelengkapan dokumen yang ada di desa goloworok dalam pelaksanaan SPP tidak dilengkapi dengan buku kas pembantu kegiatan sehingga tidak sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Ketiga, aspek penatausahaan, masih ditemukan bahwa Bendahara Desa Goloworok belum memahami tahapan pengelolaan keuangan desa dengan baik sehingga adanya keterlambatan dalam penyampaian laporan pertanggungjawaban dan kelengkapan dokumen yang tidak sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Keempat aspek pelaporan, masih ditemukan bahwa Bendahara Desa Goloworok belum memahami tahapan pengelolaan keuangan desa dengan baik sehingga adanya keterlambatan dalam penyampaian laporan semester yang tidak sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Kelima aspek pertanggungjawaban masih ditemukan kelengkapan dokumen tidak sesuai dengan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018.Dalam tahap pelaksanaan sebaiknya pemerintah desa Goloworok sebaiknya mengajukan pengajuan SPP dilakukan setelah barang/jasa diterima dan kepala desa Goloworok harus lebih memperhatikan kelengkapan dokumen yang yang harus dibuat sehingga sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018. Dalam tahap penatausahaan sebaiknya bendahara desa Goloworok lebih disiplin waktu dalam penyampaian laporan pertanggungjawaban sehingga bisa membantu pengelolaan belanja desa agar lebih baik untuk tahun-tahun yang akan datang dan kepala desa Goloworok harus lebih memperhatikan kelengkapan dokumen yang harus dibuat sehingga sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018. Dalam tahap pelaporan sebaiknya kepala desa Goloworok lebih memperhatikan pelaporan realisasi APBDes semester pertama sehingga dapat disampaikan paling lambat pada minggu kedua bulan juli tahun berjalan. Dalam tahap pertanggungjawaban sebaiknya kepala desa Goloworok harus lebih memperhatikan kelengkapan dokumen yang harus dibuat sehingga sesuai dengan ketentuan Permendagri Nomor 20 Tahun 2018.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HJ Public Finance
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Ekonomi Pembangunan
Depositing User: S.E Yustina Dina Fernandes
Date Deposited: 26 Jul 2022 00:05
Last Modified: 26 Jul 2022 00:05
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/7434

Actions (login required)

View Item View Item