Efektivitas Penerimaan Pajak Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur Sebelum Dan Sesudah Pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009

WOKAN, Rufaida Ema (2018) Efektivitas Penerimaan Pajak Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur Sebelum Dan Sesudah Pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (464kB)
[img] Text
File Bab 1.pdf

Download (131kB)
[img] Text
File Bab 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (196kB)
[img] Text
File Bab 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (134kB)
[img] Text
File Bab 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (191kB)
[img] Text
File Bab 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (640kB)
[img] Text
File Bab 6.pdf

Download (132kB)

Abstract

Rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah (1) Apa sajakah perbedaan pelaksanaan Undang-Undang sebelum dan sesudah pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 tahun 2009, dan (2) bagaimana efektivitas Pajak Daerah Provinsi sebelum dan sesudah pemberlakuan Undang Undnag Nomor 28 Tahun 2009 pada Provinsi Nusa Tenggara Timur. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbandingan pelaksanaan undang undang sebelum dan sesudah pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 tahun 2009 dan efektivitas dari pajak daerah provinsi sebelum dan sesudah pemberlakuan Undang-Undang nomor 28 tahun 2009 Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah Deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa (1) Pelaksanaan Pemungutan pajak sebelum dan sesudah pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 terdapat beberapa perubahan, seperti pada sistem pemungutan, Jenis pajak, Obyek Pajak daerah ,dan juga ada beberapa perubahan pada tarif Pajak Daerah. (2) Penerimaan Pajak Daerah berdasarkan jenis Pajak Daerah Provinsi sebelum dan sesudah pemberlakuan undang-undang Nomor 28 tahun 2009, dimana untuk sebelum pemberlakuan UU No.28 Tahun 2009 diambil 3 tahun yaitu dari tahun 2007-2009 dan untuk sesudah pemberlakuan UU. No.28 tahun 2009 diambil 3 tahun terakhir juga, yaitu dari tahun 2015-2017. Secara keseluruhan selama tahun 2007-2009 penerimaan pajaknya sudah sangat efektif. Peresentase efektivitas Pajak Daerah secara keseluruhan untuk tahun 2007 sebesar 100,16%, tahun 2008 sebesar 121,04% dan tahun 2009 sebesar 120,26%, Begitu juga dengan Penerimaan Pajak Daerah provinsi untuk Tahun 2015-2017 secara keseluruhan juga sudah sangat efektif . Peresentase efektivitas Pajak Daerah secara keseluruhan untuk tahun 2015 sebesar 100,59%, tahun 2016 sebesar 102,14% dan tahun 2017 sebesar 101,38%. (3) Berdasarkan tingkat efektivitas pajak daerah provinsi terlihat bahwa adanya penurunan tingkat efektivitas dalam hal pelaksanaan pemungutan pajak daerah provinsi. Dengan demikian dari hasil analisis tersebut, maka disarankan kepada Pemerintah Provinsi NTT untuk: (1) Pemerintah Daerah Provinsi NTT harus lebih meningkatkan kinerja dalam menjalani fungsi-fungsi manajemen dengan lebih baik lagi; (2) Pemerintah Provinsi NTT harus lebih mengoptimalkan pelayanan jasa kepada masyarakat; (3) Memberikan kemudahan bagi wajib pajak dan juga info-info serta pertauran-peraturan yang harus dipatuhi oleh para wajib pajak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pajak daerah Provinsi, Pelaksanaan Pemungutan , Efektivitas
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi
Depositing User: ST.,MM Inggrit Junita Palang Ama
Date Deposited: 03 Nov 2022 05:57
Last Modified: 03 Nov 2022 05:57
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/9879

Actions (login required)

View Item View Item