Implementasi Asas Non Diskriminasi Dan Kesamaan Kesempatan Dalam Dunia Kerja Bagi Pekerja Penyandang Disabilitas (Studi Di Pt Transmart Kupang)

METKONO, Carolina Gloria (2023) Implementasi Asas Non Diskriminasi Dan Kesamaan Kesempatan Dalam Dunia Kerja Bagi Pekerja Penyandang Disabilitas (Studi Di Pt Transmart Kupang). Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (721kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (404kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (362kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (182kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (422kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (179kB)

Abstract

Di Indonesia jumlah penyandang disabilitas menurut Survei Ekonomi Nasional (susenas) tahun 2018 ada sekitar 14,2 penduduk Indonesia yang menyandang disabilitas atau 30,38 juta jiwa. Sedangkan di propinsi NTT 4 tahun terakhir jumlah penyandang disabilitas mencapai 36.600 orang. Dalam Pasal 53 UU No 8 Tahun 2016 tentang penyandang disabilitas telah menyebutkan mengenai penyediaan lapangan pekerjaan bagi penyandang disabilitas dimana perusahaan swasta wajib menyediakan 1% kuota kerja bagi penyandang disabilitas, akan tetapi kuota 1% ini masih jauh dari kenyataanya. Tidak sedikit dari perusahaan yang mempunyai 100 orang pekerja namun tidak mempunyai seorangpun pekerja disabilitas, terdapat juga perusahaan yang mempunyai 200 orang pekerja namun hanya mempunyai seorang pekerja penyandang disabilitas. seperti yang terjadi di PT Transmart Kota Kupang yang mempunyai lebih dari 100 orang pekerja namun tidak mempunyai seorangpun pekerja dari kalangan disabilitas. Demikian permasalahan yang diangkat yaitu bagaimana implementasi asas non diskriminasi dan kesamaan kesempatan dalam dunia kerja bagi pekerja penyandang disabilitas di PT Transmart Kupang dan hambatan-hambatanya. Tujuan yang hendak dicapai adalah untuk mengetahui implementasi dan hambatan-hambatan implementasi asas non diskriminasi dan kesamaan kesempatan dalam dunia kerja bagi pekerja penyandang disabilitas. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum empiris dengan menggunakan metode pendekatan perundang-undangan. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dan pembahasanya adalah perusahaan belum menerapkan asas non diskriminasi dan kesamaan kesempatan dalam dunia kerja bagi pekerja penyandang disabilitas seperti yang tertera dalam UU No 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas, pasal 53 ayat 1 dan ayat 2. Sebab persyaratan yang diperuntukan bagi pelamar mensyaratkan sehat jasmani dan rohani, berpenampilan menarik dan diperuntukan bagi orang normal serta sarana dan prasarana yang ada di perusahaan belum responsif terhadap penyandang disabilitas. Hal ini menunjukan jika penyandang disabilitas belum mendapatkan keadilan dan perlindungan hukum sebagaimana seperti yang termuat dalam teori perlindungan hukum dan teori tujuan hukum. Sedangkan faktor-faktor penghambatnya yaitu faktor penghambat dari penyandang disabilitas itu sendiri seperti kurangnya rasa percaya diri dan kurangnya pendidikan. Sedangkan faktor penghambat dari perusahaan yaitu syarat yang ditetapkan, stigma atau pandangan dan sara maupun prasarana yg belum responsif terhadap penyandang disabilitas. Serta faktor lain berupa tidak ada sanksi tegas dari pemerintah dan badan penegak berkaitan dengan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas. Kesimpulanya asas non diskriminasi dan kesamaan kesempatan dalam dunia kerja bagi pekerja penyandang disabilitas belum dapat diimplementasikan dengan baik. Dikarenakan hambatan-hambatan baik dari penyandang disabilitas itu sendiri maupun dari pihak perusahaan. Saran dari penulis hendaknya perusahaan tidak membuat persyaratan yang mendiskriminasi penyandang disabilitas. Serta bagi pemerintah hendaknya membentuk suatu peraturan yang berisi sanksi tegas jika hak-hak penyandang disabilitas tidak terpenuhi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Asas Non Diskriminasi, kesamaan kesempata
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Program Studi Hukum
Depositing User: S.H Carolina Gloria Metkono
Date Deposited: 06 Feb 2023 01:50
Last Modified: 06 Feb 2023 01:50
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/11150

Actions (login required)

View Item View Item