NDAPA, Christina Indriyani (2023) Analisis Kinerja Keuangan Daerah Pada Kabupaten Sumba Barat Tahun Anggaran 2016–2020. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.
Text
ABSTRAK.pdf Download (511kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (319kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (632kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (592kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (399kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (989kB) |
|
Text
BAB VI.pdf Download (311kB) |
Abstract
Christina Indriyani Ndapa, NIM 331 18 200, dengan judul skripsi Analisis Kinerja Keuangan Daerah Pada Kabupaten Sumba Barat Tahun Anggaran 2016-2020, dibawah bimbingan Ibu Rere Paulina Bibiana, SE,M.Si sebagai Pembimbing I dan Ibu Maria O. Veronica Moi, SE,M.Sc sebagai Pembimbing II. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Bagaimana Kinerja Kinerja Keuangan Daerah Pada Kabupaten Sumba Barat Tahun Anggaran 2016-2020? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Kinerja Keuangan Daerah Pada Kabupaten Sumba Barat Tahun Anggaran 2016-2020 Penelitian ini dilakukan pada Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sumba Barat. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa Laporan Realisasi Anggaran. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Dilihat dari Kinerja Keuangan pendapatan daerah: (a) rata-rata pertumbuhan pendapatan daerah positif sebesar 6,32%, (b) derajat desentralisasi menunjukkan rata-rata sebesar 9,95% (sangat rendah), (c) rata-rata rasio ketergantungan daerah sebesar 87,14%, (d) rata-rata rasio kemandirian keuangan daerah sebesar 11,41%, (e) rata-rata rasio efektivitas PAD sebesar 99,36% (efektif), (f) rata-rata rasio derajat kontribusi BUMD sebesar 13,39% (kurang). 2). Dilihat dari Kinerja Keuangan Belanja Daerah Kabupaten Sumba Barat: (a) Pertumbuhan Belanja Daerah mengalami pertumbuhan rata-rata 4,05% (positif), (b) Keserasian Belanja Daerah dapat dikatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Sumba Barat mengalokasikan sebagian besar anggaran belanjanya untuk Belanja langsung rata-rata 57,96% dibandingkan dengan Belanja tidak langsung rata-rata 42,11%, (c) Efisiensi Belanja Daerah menunjukan rata-rata sebesar 92,58% (efisien). 3). Dilihat dari Kinerja Keuangan Pembiayaan Daerah Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Anggaran SiLPA sebesar Rp. 0.00, sedangkan Realisasi SiLPA pada tahun 2016- 2020 mengalami defisit. Saran bagi Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Barat (1) Pemerintah perlu meningkatkan kinerjanya, agar semakin baik dan memaksimalkan potensi dari segala sumber penerimaan daerahnya masing-masing, agar PAD yang diperoleh besar, (2) harus memperhatikan proporsi belanja langsung agar memiliki dampak dalam pembangunan di daerah, 3). memanfaatkan ataupun mengalihkan SiLPA untuk kepentingan pembangunan di daerahnya seperti penyertaan modal dan memberikan pinjaman kepada pihak ketiga.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Keuangan, Anggaran Pendapatan, Anggaran Belanja, dan Pembiayaan APBD |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting H Social Sciences > HJ Public Finance J Political Science > JS Local government Municipal government |
Divisions: | Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | S. Ak Christina Indriyani Ndapa |
Date Deposited: | 23 Mar 2023 23:22 |
Last Modified: | 23 Mar 2023 23:22 |
URI: | http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/12418 |
Actions (login required)
View Item |