DOSINAENG, Wilfridus Beda Nuba and FERNANDEZ, Michael and ROWA, Yohana Rina and DJONG, Kristoforus Djawa (2023) Sosialisasi Pembelajaran Matematika Berbasis Etnomatematika Di Sekolah Menengah Pertama. Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat, 6 (1). pp. 27-34. ISSN 2548-6683
|
Text
SOSIALISASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS ETNOMATEMATIKA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA.pdf Restricted to Repository staff only Download (720kB) |
Abstract
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini didasarkan pada hasil analisis situasi bersama para guru mata pelajaran matematika tentang dibutuhkannya suatu pendekatan yang dapat menarik minat para siswa dalam belajar matematika dan mampu menciptakan suatu proses pembelajaran yang bermakna. Pendekatan etnomatematika dipilih sebab kaya akan nilai budaya,bersifat kontekstual,dan sejalan dengan Kurikulum 2013 yang menekankan pada pengembangan kemampuan berpikir ilmiah dan pendidikan karakter melalui integrasinya dalam pembelajaran matematika. Unsur budaya yang diangkat dalam kegiatan ini yaitu lopo, salah satu rumah tradisional Suku Timor yang dekat dengan kehidupan keseharian para siswa. Kegiatan dilakukan dalam tiga tahapan yaitu tahap persiapan,pelaksanaan,dan evaluasi. Di tahap persiapan, Tim bersama mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika merancang maket berbentuk lopo yang akan digunakan pada saat pembelajaran di kelas. Maket ini berfungsi sebagai media pembelajaran untuk membantu para siswa dalam mempelajari konsep-konsep matematika khususnya geometri. Pembelajaran diawali dengan deskripsi singkat tentang lopo sebagai artefak budaya dan kemudian dilanjutkan dengan eksplorasi unsur-unsur matematis melalui pengamatan dan pengukuran langsung pada maket lopo. Secara keseluruhan kegiatan ini berjalan dengan baik. Pada kegiatan evaluasi, guru mata pelajaran dan para siswa mengungkapkan antusiasme terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan. Mempelajari matematika menggunakan alat peraga sudah pernah dilakukan di kelas, namun melibatkan budaya dalam pembelajaran matematika merupakan suatu pengalaman yang baru serta menambah wawasan para guru dan siswa bahwa matematika sebenarnya dekat dengan kehidupan mereka seharihari.
| Item Type: | Article |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Pengabdian kepada Masyarakat; Etnomatematika; Suku Timor;Lopo |
| Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QA Mathematics |
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Matematika |
| Depositing User: | Vinsensius Nensi |
| Date Deposited: | 16 Oct 2025 03:14 |
| Last Modified: | 16 Oct 2025 03:14 |
| URI: | http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/20585 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
