Pengaruh Motivasi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Materi Pokok Ikatan Kimia Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 5 Kupang Tahun Ajaran 2013/2014

HUNGGUJAWA, Rambu Ana (2013) Pengaruh Motivasi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Materi Pokok Ikatan Kimia Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 5 Kupang Tahun Ajaran 2013/2014. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (684kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (26kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (167kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (100kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (242kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (22kB)

Abstract

Model pembelajaran kooperatif tipe TAI adalah salah satu bentuk pembelajaran kooperatif yang berarti peserta didik ditempatkan dalam kelompok–kelompok kecil yang heterogen, antara lain kemampuan akademiknya, dan merupakan penggabungan dari pembelajaran individu dan kelompok, di mana pengajaran individu dibantu oleh tim. Masalah utama dalam penelitian ini adalah (a) bagaimanakah Bagaimana efektivitas penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI pada materi pokok ikatan kimia siswa kelas X semester ganjil SMA Negeri 5 Kupang (b)Bagaimana pengaruh motivasi terhadap hasil belajar siswa pada menerapkan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) materi pokok ikatan kimia siswa kelas X semester ganjil SMA Negeri 5 Kupang. Tujuan penelitian ini adalah Berdasarkan rumusan masalah di atas maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah (a) Untuk mengetahui efektivitas penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI pada materi pokok ikatan kimia siswa kelas X semester ganjil SMA Negeri 5 Kupang. (b) Mendeskripsikan pengaruh motivasi terhadap hasil belajar siswa pada menerapkan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) materi pokok ikatan kimia siswa kelas X semester ganjil SMA Negeri 5 Kupang. Jenis penelitian deskriptif dan asosiatif dengan subyek penelitian ini adalah siswa/i kelas XF SMA Negeri 5 Kupang yang berjumlah 32 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Lembar Pengamatan Pengelolaan Pembelajaran yang menerapkan model pembelajaran koopertif tipe TAI, lembar pengamatan kemampuan psikomotor siswa, lembar afektif siswa, Tes Hasil Belajar (produk, afektif dan psikomotor), Lembar Isian motivasi siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi, Tes dan Angket motivasi siswa. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis statistik. Dari hasil deskriptif bahwa kemampuan guru dalam mengelola pelaksanaan Pembelajaran yang menerapkan model pembelajaran koopertif tipe TAI termasuk kategori baik dengan skor 3,72. Ketuntasan indikator hasil belajar (produk, psikomotor dan afektif) yang disiapkan sebagian besar tuntas karena proporsi ketuntasan berturut-turut 0,87, 0,82, 0,81. Hasil belajar dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe TAI adalah tuntas dengan rincian untuk ketiga: (1) aspek kognitif tuntas dengan skor 87,81, (2) aspek psikomotor dengan skor 95, 72, (3) aspek afektif dengan skor 79,62 dan terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi dengan hasil belajar siswa dan pretasi belajar siswa yaitu 45,634.Dari uraian diatas, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI baik untuk diterapkan pada siswa kelas XF SMA Negeri 5 Kupang materi pokok ikatan kimia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Kimia
Depositing User: ST.,MM Inggrit Junita Palang Ama
Date Deposited: 01 Dec 2022 07:00
Last Modified: 01 Dec 2022 07:00
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/10400

Actions (login required)

View Item View Item