Pengaruh Efikasi Diri Dan Reward Terhadap Komitmen Organisasi Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Dinas Sosial Kota Kupang

MAU, Januaria Prisila Titania Hela (2023) Pengaruh Efikasi Diri Dan Reward Terhadap Komitmen Organisasi Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Dinas Sosial Kota Kupang. Undergraduate thesis, Program Studi Manajemen.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (674kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (308kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (257kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (674kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (793kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (331kB)

Abstract

Januaria Prisila Titania Hela Mau (32119008) “ Pengaruh Efikasi Diri Dan Reward Terhadap Komitmen Organisasi Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Dinas Sosial Kota Kupang”. Penulisan Skripsi ini di bawah bimbingan Ibu Anggraeny Paridy, SE, M.Si selaku Dosen Pembimbing I dan Ibu Selfiana Goetha, SE, MM selaku Dosen Pembimbing II. Penelitian ini dilakukan berdasarkan pengamatan dan data awal hasil pra penelitian pada Dinas Sosial Kota Kupang, bahwa efikasi diri, pemberian reward, komitmen organisasi belum maksimal, sehingga kepuasan kerja pegawai belum meningkat.Dinas Sosial Kota Kupang merupakan unit pelaksana teknis daerah yang bergerak dibidang kesejahteraan sosial. Pencapaian program kerja pegawai belum maksimal dalam menjalankan tugas yang diberikan, karena masih banyak pegawai yang lalai dalam menyelesaikan tugasnya, kurang memperhatikan kehadiran di kantor, kurang efektif dalam menyelesaikan pekerjaan yang menyebabkan pekerjaan tidak selesai tepat waktu, sehingga program kerja pegawai belum mencapai target atau sasaran dan menyebabkan komitmen organisasi menurun. Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui gambaran tentang efikasi diri, reward, kepuasan kerja dan komitmen organisasi pada Dinas Sosial kota Kupang. 2) Untuk mengetahui pengaruh efikasi diri, reward dan kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi. 3) Untuk mengetahui kepuasan kerja berpengaruh terhadap komitmen organisasi. 4) Untuk mengetahui apakah kepuasan kerja memediasi pengaruh efikasi diri dan reward terhadap komitmen organisasi pada Dinas Sosial kota Kupang. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah pegawai pada Dinas Sosial Kota Kupang yang berjumlah 60 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan membagi kuesioner. Alat analisis data yang digunakan yaitu Analisis Deskriptif Levis dan Analisis Statistik Inferensial. Hasil analisis deskriptif menggambarkan kategori persepsi variabel komitmen organisasi 77,55% dalam kategori baik, variabel efikasi diri 69,28% dalam kategori baik, variabel reward 73,04% dalam kategori baik dan variabel kepuasan kerja 71,62 % dalam kategori baik. Hasil analisis statistik inferensial menunjukkan bahwa semua variabel berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi. Hasil analisis statistik inferensial menunjukkan variabel efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi dan kepuasan kerja pada Dinas Sosial Kota Kupang, variabel reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi dan kepuasan kerja pada Dinas Sosial Kota Kupang, variabel kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi. Variabel kepuasan kerja tidak mampu memediasi pengaruh efikasi diri terhadap komitmen organisasi, sebaliknya kepuasan kerja mampu memediasi pengaruh reward terhadap komitmen organisasi. Hasil koefisien determinasi variabel komitmen organisasi sebesar 0,561 atau 56%, artinya variabel komitmen organisasi merupakan kontribusi dari variabel efikasi diri, reward dan kepuasan kerja dan variabel kepuasan kerja sebesar 0,494 atau 49%, artinya variabel kepuasan kerja merupakan kontribusi dari variabel efikasi diri, reward dan komitmen organisasi. Dinas Sosial Kota Kupang hendaknya lebih meningkatkan keyakinan dan kemampuan dalam menyelesaikan tugas, meningkatkan moral kerja, memotivasi diri dan meningkatkan komitmen organisasi terhadap instansi dengan menumbuhkan rasa tanggung jawab dengan bersedia memberikan segala kemampuan guna mencapai visi, misi dan tujuan Dinas Sosial Kota Kupang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Efikasi diri,Reward, Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja.
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Program Studi Manajemen
Depositing User: S.M JANUARIA PRISILA TITANIA HELA MAU
Date Deposited: 09 Oct 2023 00:00
Last Modified: 09 Oct 2023 00:00
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/14573

Actions (login required)

View Item View Item