ANAKOTTAPARY, Kenneth Revala Marleve (2025) Penyelesaian Kredit Macet dengan Jaminan Hak Tanggungan (Studi Kasus PT. Bank Cimb Niaga Tbk Kupang). Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira.
|
Text
abstrak fix.pdf Download (659kB) |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (349kB) |
|
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (550kB) |
|
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (426kB) |
|
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (411kB) |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (196kB) |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (807kB) |
Abstract
Dalam kehidupan perekonomian yang modern, bank memegang peranan yang sangat penting hal ini disebabkan usaha pokok bank adalah memberikan kredit, Kredit dapat membantu mengatasi defisit pemerintah. Dalam industri perbankan dan keuangan, masalah kredit macet seringkali menjadi tantangan bagi bank. sehingga dalam pemberian kredit harus ada jaminan berupa hak tanggungan hak jaminan atas tanah untuk pelunasan utang tertentu. Bank memiliki wewenang untuk mengambil langkah hukum guna menjalankan jaminan yang digunakan sebagai tanggungan. Hal ini dapat mencakup penjualan aset yang dijaminkan, Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana bentuk penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan dalam perjanjian kredit pada Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang dan apa hambatan terhadap penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan pada Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana bentuk penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan dalam perjanjian kredit dan untuk mengetahui hambatan terhadap penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan pada Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum yuridis empiris dengan metode pendekatan yang digunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan sosiologis. Teknik pengambilan data dilakukan dengan metode wawancara dan studi kepustakaan. Lokasi penelitian di PT Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang. Metode analisis data yang digunakan yaitu metode analisis deskriptif kualitatif Berdasarkan hasil pengumpulan data primer dan data sekunder diperoleh hasil bahwa bentuk penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan dalam perjanjian kredit pada PT Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang yaitu Bank menyelesaikannya secara non litigasi dan litigasi. Dalam penyelesaian masalah kredit macet Bank menerapkan tiga macam penyelesaian yaitu dengan melakukan sita eksekusi fiat pengadilan (litigasi), eksekusi melalui penjualan dibawah tangan, dan parate eksekusi dimana pada penyelesian melalui bentuk ini PT Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang menerapkannya melibatkan KPKNL (non litigasi). Selain itu terdapat juga hambatan dalam penyelesaian kredit macet dengan menggunakan hak tanggungan pada Bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang yaitu pada kondisi eksternal dimana terdapat permasalahan dalam melakukan eksekusi jaminan seperti terdapatnya sengketa ataupun demontrasi dari pihak keluarga debitur atas penyelesaian eksekusi jaminan dan pada kondisi internal dimana karakter debitur yang tidak memiliki itikad baik untuk menyelesaikan kewajibannya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dalam penyelesaian kredit macet bank CIMB Niaga tbk. Cabang Kupang menerapkan dua jenis penyelesian yaitu melalui penjulan dibawah tangan dan menggunakan parate eksekusi yang melibatkan KPKNL (non litigasi). Selain itu terdapat juga terdapat hambatan internal dan eksternal dalam penyelesaian kredit macet.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | K Law > K Law (General) |
| Divisions: | Fakultas Hukum > Program Studi Hukum |
| Depositing User: | Kenneth revala marleve Anakottapary |
| Date Deposited: | 09 Sep 2025 05:25 |
| Last Modified: | 09 Sep 2025 05:25 |
| URI: | http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/21992 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
