Mengekspresikan Watak Tokoh Malin Kundang Dalam Pembelajaran Seni Teater Pada Siswa–Siswi Kelas X A SMA Muhammadiyah Kupang Melalui Metode Drill

AKBAR, Muhammad (2015) Mengekspresikan Watak Tokoh Malin Kundang Dalam Pembelajaran Seni Teater Pada Siswa–Siswi Kelas X A SMA Muhammadiyah Kupang Melalui Metode Drill. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (948kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (567kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (338kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (196kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (813kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (304kB)

Abstract

Pendidikan adalah investasi jangka panjang yang memerlukan usaha dan dana yang cukup besar, hal ini diakui oleh segenap warga masyarakat demi kelangsungan masa depan Bangsa dan Negara. Demikian halnya dengan bangsa Indonesia yang menaruh harapan besar terhadap pendidikan demi perkembangan masa depan bangsa ini, karena dari sanalah tunas muda harapan bangsa dididik untuk menjadi generasi penerus yang memiliki kemampuan dalam segi kognitif, psikomotorik, dan afektif. Pendidikan seni pada hakekatnya merupakan proses pembentukan manusia melalui seni. Pendidikan seni diberikan kepada anak dengan berbagai tujuan tetapi semuanya didasari oleh keyakinan bahwa seni membentuk kepekaan anak sejak pertama kali mereka mengalaminya sebagai bentuk dasar dari ekspresi dan berbagai tanggapan untuk dan dalam kehidupan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya meningkatkan kemampuan siswa – siswi kelas X A SMA Muhammadiyah Kupang dalam mengekspresikan watak tokoh Malin Kundang dalam pembelajaran seni teater melalui metode drill. Metode penelitian yang digunakan penulis yaitu penelitian tindakan kelas, subjek penelitian siswa–siswi kelas X A SMA Muhammadiyah Kupang, setting penelitian SMA Muhammadiyah Kupang yang dilakukan pada bulan April sampai Mei 2015, teknik pengumpulan data yaitu dari studi pustaka dan studi lapangan yang meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi dan analisis data terdiri dari penyajian data dan penarikan kesimpulan. Siklus 1 Pada tahap ini guru menjadi aktor utama dalam proses pembelajaran dan sekaligus sebagai narasumber untuk materi yang disampaikan kepada siswa. Adapun materi yang disampaikan meliputi: sejarah cerita Malin Kundang dan karakter tokoh yang ada dalam cerita. Sebelum menjelaskan materi–materi yang telah terpaparkan guru memberikan waktu kepada siswa untuk menyampaikan pemikiran terkait materi yang akan dijelaskan. Mendengar pemikiran siswa guru mengambil kesimpulan bahwa sebagian besar siswa belum mengetahui betul tentang sejarah cerita Malin Kundang dan karakter tokoh. Setelah menjelaskan sejarah Malin Kundang selama 2 kali akhirnya penjelasan dilanjutkan pada karakter tokoh dalam cerita. Pada season ini sebelumnya guru meminta siswa untuk menyebutkan gambaran karakter yang mereka ketahui, siswa pun menyebutkan walaupun belum lengkap tapi titik terang pembelajaran sudah mulai nampak dan guru melanjutkan penjelasan untuk melengkapi pendapat siswa mengenai karakter–karakter dalam cerita Malin Kundang. Karakter dalam cerita Malin Kundang. Siklus 2 Memasuki pertemuan pada siklus yang kedua ini suasana belajar mengajar berjalan efektif dan guru berhasil membuka proses pembelajaran dengan baik, memotivasi siswa untuk siswa mencari tahu lebih dalam tentang materi ajar. Pada tahap ini guru membantu siswa menemukan materi belajar yang baru dengan cara yang mmenarik, menyenangkan, relevan, melibatkan pancaindera dan cocok untuk semua gaya belajar. Siklus 3 9 Memasuki pertemuan siklus ketiga ini suasana berjalan kondusif. Pada tahap ini guru memberi penguatan agar kegiatan belajar mengajar berjalan lancar secara khusus untuk pementasan. Pada tahap ini guru mulai membimbing perkelompok tentang hal–hal teknis dalam sebuah pementasan teater, seperti tata panggung didepan kelas. Tiap kelompok mendapat masukan dari guru tentang karakter yang belum pas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: naskah drama Malin Kundang, karakter, ekspresi dan metode drill.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN2000 Dramatic representation. The Theater
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Musik
Depositing User: S.Kom Sela Mikado
Date Deposited: 14 Sep 2022 06:07
Last Modified: 14 Sep 2022 06:07
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/8714

Actions (login required)

View Item View Item