Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas Xi Dengan Materi Struktur Dan Fungsi Jaringan Hewan Di Sma Katolik Sint Carolus Kota Kupang Tahun Ajaran 2023/2024

BOLI, Ardianus Pati (2024) Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas Xi Dengan Materi Struktur Dan Fungsi Jaringan Hewan Di Sma Katolik Sint Carolus Kota Kupang Tahun Ajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira Kupang.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (782kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (313kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (480kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (476kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (282kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (496kB)

Abstract

Penggunaan model Problem Based Learning di SMA Sint Carolus Kota Kupang sudah diterapkan oleh guru mata pelajaran bilologi. Meskipun sudah mengunakan model pembelajaran tersebut, hasil belajar peserta didik masih dibawah standar KKM. Hal ini disebabkan oleh kurangnya semangat peserta didik dalam belajar sehingga berpengaruh pada hasil belajar peserta didik. Oleh karena itu untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik guru berperan sebagai pembimbing dengan memberikan kesempatan pada peserta didik untuk belajar secara aktif dan mengarahkan kegiatan belajar peserta didik sesuai dengan tujuan pembelajaran. Model Problem Based learning, mampu mengembangkan keterampilan berpikir dan keterampilan mengatasi masalah dalam pembelajaran dikelas.. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode Quasi Eksperiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI IPA SMA Katolik Sint Carolus Kota Kupang, dengan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI IPA 1 dan kelas XI IPA 2. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensial. Hasil penelitian dan uji hipotesis yang telah dilakukan menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model Problem Based Learning Memberikan Pengaruh Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XI IPA1 Struktur Dan Fungsi Jaringan Hewan Di SMA Katolik Sint Carolus Tahun Ajaran 2023/2024. Hal ini terlihat dari nilai rata-rata pretest dan posttest yang menunjukkan hasil posttest lebih baik dibandingkan dengan hasil pretest. Pada kelas eksperimen rata-rata nilai pretestnya 46,7 sedangkan rata-rata posttestnya 81,4. Pada kelas kontrol rata-rata nilai pretestnya 45,6 sedangkan rata-rata posttestnya 76. Ditemukan pada kelas eksperimen memiliki nlai hasil belajar yang lebih tinggi dari kelas kontrol. Dan analisis normalisasi gain, kedua kelas mengalami peningkatan dengan ketuntasan klasikal sebesar 92% dibandingkan kelas kontrol dengan persentase ketuntasan sebesar 76%. hal ini di sebabkan kelas eksperimen di berikan perlakuan berupa model pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dari data yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa Model Pembelajaran Problem Based Learning Berpengaruh Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XI IPA Pada Materi Struktur Dan Fungsi Jaringan Pada Hewan Di SMA Katolik Sint Carolus Kota Kupang Tahun Ajaran 2023/2024

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Model Problem Based Learning, Hasil Belajar Peserta Didik, Struktur Dan Fungsi Jaringan Pada Hewan.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: Ardianus Pati Boli
Date Deposited: 20 Jun 2024 03:56
Last Modified: 20 Jun 2024 03:56
URI: http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/16355

Actions (login required)

View Item View Item