SYUKUR, Clemens (2012) Hubungan Antara Motivasi Belajar Dengan Prestasi Belajar Siswa (Studi Deskriptif Kuantitatif Terhadap Siswa Kelas XI-A Bahasa SMAK St. Don Bosco Ruteng Tahun Ajaran 2011/2012). Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandira.
Text
ABSTRAK.pdf Download (325kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (151kB) |
|
Text
BAB II .pdf Restricted to Repository staff only Download (320kB) |
|
Text
BAB III .pdf Restricted to Repository staff only Download (329kB) |
|
Text
BAB IV .pdf Restricted to Repository staff only Download (290kB) |
|
Text
BAB V .pdf Download (20kB) |
Abstract
Judul penelitian ini adalah: Hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswasiswi kelas XI-A Bahasa SMAK St. Don Bosco Rutengtahun ajaran 2011/2012. Masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar pada SMAK St. Don Bosco Ruteng Tahun Aajaran 2011-2012. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa-siswi kelas XI-A Bahasa SMAK St. DonBosco Ruteng Tahun Ajaran 2011/2012. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpul data berupa angket dan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment dengan. tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian ini secara kumulatif menyatakan ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar. Hal ini ditunjukkan dari perolehan hasil r hitung = 0,5693, bila dikonsultasikan dengan r tabel 0,456 maka r- hitung >r.tabel Dengan demikian pengujian hipotesis penelitian menolak hipotesis Ho yang mengatakan tidak ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa-siswi kelas XI-A Bahasa SMAK St. Don Bosco Ruteng Tahun Ajaran 2011/2012 dan menerima hipotesis Ha yang mengatakan ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa-siswi kelas XI-A Bahasa SMAK St. Don Bosco Ruteng Tahun ajaran 2011/2012 Berdasarkan hasil penelitian, peneliti dapat menyimpulkan ada hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa-siswi kelas XI-A BahasaSMAK St. Don Bosco Ruteng tahun ajaran 2011/2012. Artinya semakin tinggi motivasi belajar yang dimiliki siswa-siswi kelas XI-A Bahasa SMAK St. DonBosco Ruteng, semakin tinggi pula prestasi belajar mereka. Berdasarkan simpulan di atas, peneliti memberi saran kepada: a) kepala sekolah, diharapkan dapat bekerja sama dengan personil sekolah lainya untukmeningkatkan motivasi belajar siswa-siswi. b) para guru diharapkan membantu memberikan motivasi kepada siswa-siswi untuk meningkatkan prestasi belajarnya. c) siswa diharapkan memiliki motivasi yang tinggi sehingga dapat meningkatkan prestasi belajarnya. d) konselor sekolah diharapkan menjalin kerja sama yang baik dengan para guru dan wali kelas untuk menangani masalah belajar siswa khususnya dalam memberi motivasi belajar kepada para siswa di sekolah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | S.Kom Sela Mikado |
Date Deposited: | 16 Aug 2022 04:55 |
Last Modified: | 16 Aug 2022 04:55 |
URI: | http://repository.unwira.ac.id/id/eprint/7700 |
Actions (login required)
View Item |